Friday, 10 June 2011

= Another True Story =

Saat aku buka Facebook dari HPku di sebuah warung kopi daerah Keputih tadi siang sebelum sholat jumat, sebelum halaman Facebook-ku terbuka, ada seorang pemuda yang tak kukenal menemuiku dan berkata, "Wah, Mas..HPne sampean apik yo..wes QWERTY..bentuknya bagus..iso internetan..kamerane 5 Megapixel pisan..pasti larang yo, Mas?"
Aku hanya tersenyum mendengar itu....

Lalu dia melanjutkan, "Lek HPku yo ngene iki, Mas..biasa ae..QWERTY sih, tapi fitur-e yo minimal banget..bukan HPne wong sukses koyok nggonane sampean...."
Aku terhenyak....
Namun aku kembali tersenyum kepadanya...
Sekilas aku melihat pemuda itu memakai celana abu-abu khas seragam SMA....

Aku kembali melihat HPku, dan langsung menutup halaman Facebook yang baru saja terbuka, kemudian pindah ke "notes" untuk menulis tulisan ini....

Dalam hati aku bertanya.....
"Apa sebenarnya kriteria Orang Sukses yang dipahami oleh masyarakat sekarang ini?"

Punya HP mutakhir?! Punya sepeda motor terbaru?! Uang banyak?! Jam tangan keren?! Komputer canggih?! Mobil bagus?! Sepatu merk terkenal?! Punya rumah yang mewah?!

Yaa Allah....
Yaa Fattah....
Buka hati kami....
Buka fikiran kami....
Agar hati ini hanya mencintaiMU dan tak silau dengan gemerlap dunia yang bisa menipu kami....

Lalu aku tersadar bahwa harus segera berangkat sholat Jumat....

Setelah aku membayar teh hangatku, aku menyapa pemuda tadi yang masih duduk bersama temannya, "Mas,duluan ya..Assalamu'alaikum...."
Pemuda itu menjawab sambil tersenyum, "Iya,Mas..Wa'alaikumsalam..."

"Masya Allaah..dia seorang muslim....", bisikku dalam hati.....

No comments: